|
Manfaat Hutan Bagi Manusia |
Tahukah anda bahwa hutan merupakan paru-paru dunia,di tempat inlah hewan menggantungkan hidupnya. dihutan tidak hanya tumbuh-tumbuhan saja yang tumbuh bahkan hewanpun menggantungkan dirinya di hutan. makanya hutan sangat berpen penting didunia.
Manfaat hutan bagi hewan dan manusia sangatlah berperan bagi keberlangsungan hidup sehari-hari.
Sebab hutan merupakan salah satu sumber terpenting didunia ini, bayangkan bila hutan di dunia ini tidak ada, anda akan merasakan kepanasan dan hewanpun hidup tidak akan bertahan lama.
Karena adanya hutan persediaan air tawarpun selalu berkecukupan, hutan sebagai resapan air hujan, sangat penting sebab tanpa adanya daerah resapan air. maka setiap musim hujan pasti akan terkena banjir di dataran rendah.
Manfaat Hutan Bagi Kehidupan Manusia Yaitu :
1. Mencegah Terjadinya Banjir
Hutan yang terdapat didataran tinggi dapat mencegah terjadinya banjir, sebagai daerah resapan air yang sangat besar. akar-akar yang ada pada tanaman ataupun pepohonan akan menghambat terjadinya penggerusan atau longsor.
2. Sebagai Tempat Wisata
Hutan dapa juga dijadikan sebagai tempat wisata, sebab hutan tidak hanya memiliki pepohonan liar. bahkan hutan memiliki panorama yang sangat indah sehingga dapat dijadikan sebagai tempat wisata yang akan mencuci mata kita.
3. Tempat Riset Dan Studi Biologi Pendidikan
Hutan dapat dijadikan sarana pendidikan karena hutan memiliki beragam jenis satwa yang bisa dijadikan tempat riset dan bidang studi biologi. Sebagian besar hutan dijadikan tempat riset oleh para pakar ekosistem.
4. Menghasilkan Oksigen
Hutan merupakan penyedia oksigen terbesar, hutan menyediakan oksigen tanpa batas yang setiap saat dihirup oleh manusia dan hewan. sehingga manusia harus menjaga hutan sebaik-baiknya jangan sampai adanya penebangan liar.
5. Dapat Memenuhi Kebutuhan Manusia
Hutan dapat memenuhi kebutuhan manusia sebab kita dapat memanfaatkan hutan sebagai ladang penghasilan. seperti kayu-kayu yang ada dihutan bisa kita jual dengan catatan penebangan harus dipilih dan diseleksi sehingga tidak akan terjadi longsor di kemudian hari.
Artikel Terkait :
25 Manfaat Hujan Bagi Manusia Dan Hewan
Itulah kekayaan hutan yang sangat berlimpah, yang mesti kita jaga sebab jika kita tidak menjaganya siapa lagi. Kekayaan hutan diberikan hanya untuk kita jadi patutlah menjaga kelestarian hutan.
Terimakasih anda telah berkunjung,
like dan
share anda sangat bermanfaat bagi kelancaran artikel selanjutnya. Kritik dan saranpun sangat bermanfaat, kami akan terima bila anda mengritik dan memberi saran agar pembuatan artikel selanjutnya akan lebih sempurna.